Dokumentasi kunjungan silaturrahmi Pengurus Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) Kota Medan Ke Sekolah Tinggi Agama Islam Sumatera, Medan, 29 Desember 2025
Medan, (29/12/2025) Anjangsana atau kunjungan silaturrahmi Pengurus Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) Kota Medan yang saat ini di pimpin Miftahuddin, S.Ag., S.Pd., sekaligus memenuhi ruang persaudaraan secara utuh. Berbagai hal dibicarakan dengan penuh pengertian bersama dengan diterima langsung oleh Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Sumatera Medan DR. M. Iqbal Daulay, M.A.
Dokumentasi kunjungan silaturrahmi Pengurus Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) Kota Medan Ke Sekolah Tinggi Agama Islam Sumatera, Medan, 29 Desember 2025
Bincang penguatan organisasi berlangsung hangat, tentang kesetaraan nasib guru swasta dan negeri juga tak luput dari pantauan perjuangan PGSI Kota Medan. Kita melalui perjuangan DPP PGSI juga sedang berupaya untuk mendorong perubahan Undang-Undang berkenaan dengan gaji guru swasta dan negeri, sebut Ketua PGSI Kota Medan. Hal ini diamini oleh Pengurus Harian yang turut serta dalam anjangsana pimpinan Ustadz Miftah.
Dokumentasi kunjungan silaturrahmi Pengurus Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) Kota Medan Ke Sekolah Tinggi Agama Islam Sumatera, Medan, 29 Desember 2025
Perubahan tentang hak dan kewajiban guru menjadi perhatian serius PGSI Kota Medan, ini menjadi titik utama dari perubahan UU Guru dan Dosen No. 14 Tahun 2025 berkenaan kedudukan, hak, kewajiban, kualifikasi dan kompetensi guru serta dosen sebagai tenaga profesional, ya di kesejahteraan yang timpang sampai sekarang, diakui juga oleh Dr. M. Iqbal Daulay, M.A., di dampingi KTU Sahyan, M.Pd., Ketua Prodi PAI Dr (C) Misnan, M.Pd., dan Ketua Prodi MPI Alfi Syahri, M.I.Kom., nasib kita sama sambut beliau sambil tersenyum simpul. Sama dalam sistem penggajian yang kurang stabil, kalau dosen, menerima sertifikasi habis untuk bayar hutang karena berbulan baru dibayarkan, berbeda dengan dosen negeri yang pembayaran stabil ditanggung negara plus gaji ke 13 bahkan gaji 14, sebut Ketua DPW Nahdlatul Wathan (NW) Sumut tersebut sambil diangguk oleh semua yang hadir.
Dokumentasi kunjungan silaturrahmi Pengurus Persatuan Guru Seluruh Indonesia (PGSI) Kota Medan Ke Sekolah Tinggi Agama Islam Sumatera, Medan, 29 Desember 2025
Hak penghasilan layak yang timpang agaknya menjadi titik penting dalam membangun profesionalisme Guru dan Dosen Swasta. Standar penggajian stabil dengan jaminan hari tua yang tidak lagi melihat apakah profesi itu dilakukan guru dan dosen negeri atau swasta. Perjuangan yang akan terus disuarakan dalam wacana negara dan pemujaan guru dan dosen dikala peringatan hari pendidikan nasional setiap tahunnya, selebihnya kembali diam serta sengaja terlupakan. Entahlah! (Alf)


Tidak ada komentar:
Posting Komentar